Jumat, 21 Oktober 2016 17:02 WIB

Di Bengkel Ini, Sultan Pesan Badik untuk Lakukan Aksinya

Editor : Danang Fajar
Laporan: Hendrik Simorangkir

TANGERANG, Tigapilarnews.com - Sultan Aziansyah (22), pelaku penyerangan pada tiga anggota Polres Metro Tangerang Kota di kawasan pendidikan, Cikokol, Kota Tangerang pada kemarin, Kamis (21/10/2016), diketahui, memesan terlebih dahulu senjata tradisional khas Palembang tersebut.

Pemesanan badik tersebut dilakukan Sultan pada seorang pandai besi yang tinggal tak jauh dari kediaman pelaku dikawasan Lebak Wangi, Sepatan, Kabupaten Tangerang.

Pemilik bengkel pandai besi, H. Jamin, besi mengatakan, dirinya tidak mengetahui pelaku berinisial SA secara pasti.

"Ya kalo ada yang pesan saya buatkan, tidak tahu siapa orangnya dan digunakan untuk apa," ujar Jamin, Jumat (21/10/2016).

Lanjutnya, SA dikenal sebagai warga pendiam dan jarang mengikuti kegiatan dengan masyarakat sekitar. Ia juga jarang bersosialisasi dengan masyarakat.

"Yang saya tahu, SA itu orang baru disini, jarang bergaul ke tetangga. Jarang ada yang kenal dia," katanya.

Sementara itu, Kapolri, Jenderal Tito Karnavian mengatakan, alat yang digunakan oleh SA untuk melukai tiga anggota Polres Metro Tangerang Kota pun merupakan pisau badik.

"Sekali lagi ditegaskan, senjata tajam yang digunakan bukan golok tapi badik," pungkas Tito, saat mengunjungi dua korban penusukan di RS Siloam.
0 Komentar