Senin, 28 November 2016 23:04 WIB

Romo Benny Ajak Semua Pihak Jalankan Rekonsiliasi untuk Indonesia

Editor : Eggi Paksha

Laporan: Asropih


JAKARTA, Tigapilarnews.com - Budayawan sekaligus aktivis kemanusiaan, Romo Benny Soestyo, mengatakan Indonesia buka milik golongan tertentu.


Karena itu dilanjutkannya, mengajak semua pihak untuk merajut persaudaraan dan membangun Indonesia. "Kita sekarang harus memberikan energi positif. Kalau ada persoalan, ayo kita selesaikan dengan musyarawah mufakat, berdialog, membangun rekonsiliasi untuk Indonesia," ujar Benny di Senayan, Jakarta Selatan, Senin (28/11/2016).


Selain itu, Benny juga menyampaikan situasi ekonomi Indonesia yang terus memburuk di dunia. Tantangan ke depannya semakin berat tidak rukun dan tidak bersatu.


"Akan hancur bangsa ini. Bapak bangsa kita sudah mendirikan Negeri ini dengan berdarah-darah. Perjuangan mereka luar biasa, maka saatnya kita mewujudkan ke Indonesiaan baru. Mari kita selesaikan hal yang sifatnya mengganggu," tegasnya


Ia juga mengatakan, angsa ini milik dari semua pejuang. "Jadi semua berjasa. Karena kita disatukan penderitaan yang sama, disatukan karena jiwa yang sama, karena kita Indonesia," tutupnya.(exe)


0 Komentar