Kamis, 02 Februari 2017 19:26 WIB

Kampanye di Kampung Ambon, Djarot Ajak Warga Berantas Narkoba

Editor : Danang Fajar
Djarot saat berdialog dengan warga Kampung Ambon, Jakarta Barat (Foto:Ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat kampanye di Kampung Ambon, Jakarta Barat, Kamis (2/2/2017).

Kepada warga, Djarot mengajak untuk memberantas narkoba secara bersama-sama. Selain itu, kata Djarot, Kampung Ambon merupakan bukti di mana pemerintah dapat memberantas narkoba di wilayah tersebut. 

"Kampung Ambon menjadi salah satu project untuk bagaimana kita bisa membersihkan lingkungan kita bebas dari narkoba," ucapnya di lokasi.

Dalam hal ini, Djarot menyebut jika Kampung Ambon sudah bersih dari peredaran narkoba berkat keberadaan tokoh sekitar yang membantu pihak kepolisian untuk memberantasnya.

Karena itu, Djarot mempunyai usul untuk mengajak para tokoh tersebut ke wilayah-wilayah yang kerap dijadikan tempat peredaran narkoba.

"Ada banyak tokoh di sini yang menginsipirasi dalam hal pemberantasan narkoba. Ini yang kita usul untuk kita ajak ke beberapa lokasi memberikan best practices, pengalaman untuk bagaimana membersihkan kampung ini dari narkoba," cetusnya.

Tak hanya itu, Djarot mempunyai cara untuk mengatasi peredaran narkoba di perkampungan seperti ini, yakni membuat kegiatan-kegiatan yang kreatif dan produktif bagi anak-anak muda dan orangtua.

"Serta masing-masing keluarga mengawasi anggota keluarganya untuk kalau ada pengedar masuk tidak takut melaporkan kepada kita," katanya.

Lebih jauh, Djarot meminta agar masyarakat juga aktif dalam memberantas narkoba di wilayahnya.

"Masyarakat harus aktif, pemerintah tidak bisa sendiri, yang bisa menyelamatkan adalah masyarakat dan kita juga turun untuk memperkuat itu," tandas mantan Walikota Blitar itu.


0 Komentar