Minggu, 26 Maret 2017 12:29 WIB

Sony Berencana Buat Film Silver Sable & Black Cat

Editor : Hendrik Simorangkir
Silver Sable & Black Cat. (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Sepertinya film Venom bukan satu-satunya proyek Spider-Man Universe yang akan digarap oleh Sony Pictures. 

Dikutip dari Variety, Sony tengah mempersiapkan film Silver Sable & Black Cat. Mereka telah merekrut Chris Yost untuk menulis naskah proyek ini.

Yost merupakan penulis naskah untuk film Marvel lainnya, Thor: Ragnarok. Ia akan mengembangkan naskah film ini berdasarkan fondasi yang telah disapkan oleh Lisa Joy (Westworld). Sedangkan Matt Tolmach dan Amy Pascal akan bertindak sebagai produser utama dari proyek yang sebelumnya dikenal dengan “secret female spin-off project” ini.

Black Cat merupakan karakter yang dikenal selalu “muncul” dalam kisah petualangan Spider-Man. Karakter ini merupakan pencuri bernama Felicia Hardy, sosok yang kompleks dan penuh misteri (mirip Catwoman dari DC). Ia juga sering terlibat romansa “on dan off” dengan Spider-Man. Uniknya ia sering melakukan tindakan pencurian a-la Robin Hood. 

Sosok ini diciptakan oleh Marv Wolfman dan Keith Pollard, muncul pertama kali di komik The Amazing Spider-Man tahun 1979. Sebagai informasi, Felicity Jones pernah memerankan karakter ini (sebagai Felicity Hardy) di Amazing Spiderman 2.

Sedangkan Silver Sable adalah karakter yang memang kurang “terkenal” di ranah komik. Karakter yang mempunyai nama alias Silver Sablinova ini, merupakan seorang prajurit bayaran dan vigilante. Ia menguasai daerah bernama Symkaria dan merupakan CEO dari Silver Sable International. 

Silver Sable diciptakan oleh Tom DeFalco dan Ron Frenz paa tahun 1985. Dan sama dengan Black Cat ia juga berada di zona abu-abu ketika harus berurusan dengan hukum dan keadilan.

Sony juga berencana membuat kisah Silver Sable & Black Cat ini dalam universe sendiri atau merupakan sebuah film standalone. Mereka (mungkin) tidak akan bergabung dengan MCU seperti Spider-Man.


0 Komentar