Jumat, 31 Maret 2017 15:35 WIB

Demi Kenyamanan, Puskesmas Cipayung Dilengkapi Perpustakaan

Editor : Hermawan
Puskesmas Cipayung Dilengkapi Perpustakaan, (ist).

JAKARTA, Tigapilarnews.com – Demi kenyamanan pasien yang datang, kini Puskesmas Cipayung, Jakarta Timur dilengkapi dengan fasilitas perpustakaan.

Nantinya, pasien yang sedang menunggu antrean bisa sambil membaca buku-buku yang disediakan Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Timur.

"Ini baru pertama kali di Jakarta Timur atau bahkan di DKI Jakarta, puskesmas dilengkapi perpustakaan. Ke depan semua puskesmas di Jakarta Timur akan kita lengkapi dengan perpustakaan," ujar Fadlan Zurhan, Kepala Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Timur, Jumat (31/3/2017).

Dikatakan Fadlan, selain untuk menghilangkan jenuh saat menunggu giliran, perpustakaan di Puskesmas Cipayung juga bisa meningkatkan minat baca warga. Mereka bisa memilih dari 200 eksemplar buku yang disediakan di pojok bacaan dengan luas sekitar 12 meter persegi itu.

Sementara, Kepala Puskesmas Kecamatan Cipayung, Sunersi Handayani berharap dengan adanya perpustakaan tersebut pasien atau keluarga pasien merasa senang saat berkunjung ke puskesmas. Setiap hari ada sekitar 50 anak yang berobat ke puskesmas ini.

"Sambil menunggu panggilan, mereka bisa membaca buku atau bermain di arena bermain anak. Ini sangat membantu kami dan sejalan dengan program puskemas, puskesmas ramah anak," tandasnya. (ist)

 


0 Komentar