Sabtu, 17 Juni 2017 19:31 WIB

KPK Sita Uang Ratusan Juta dari OTT di Mojokerto

Editor : Danang Fajar
Febri Diansyah (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan uang ratusan juta rupiah terkait dengan operasi tangkap tangan (OTT) di Mojokerto Jawa Timur, Jumat (16/6) tengah malam.

KPK telah mengamankan enam orang dalam OTT tersebut dan telah dibawa di Gedung KPK RI, Jakarta, untuk menjalani pemeriksaan.

"Enam orang yang dibawa ke Gedung KPK terdiri atas unsur pimpinan DPRD Kota Mojokerto, pejabat Dinas Pekerjaan Umum, dan dari pihak perantara," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, Sabtu.

Saat ini, kata dia, dilakukan pemeriksaan lanjutan secara intensif terhadap enam orang itu. Selanjutnya, ditentukan status hukumnya sebelum 24 jam.

"Setelah proses gelar perkara selesai, akan dilakukan pengumuman hasil OTT yang direncanakan sore ini," ucap Febri.

KPK juga telah menyegel salah satu ruangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Mojokerto, Jumat (16/6) tengah malam.


0 Komentar