Jumat, 07 Juli 2017 11:01 WIB

Pansus Angket KPK Sebut Cerita Narapidana KPK Sangat 'Horor'

Editor : Rajaman
Ketua Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket KPK sekaligus anggota Komisi I DPR, Agun Gunandjar Sudarsa (kanan). (foto Bili Achmad/Tigapilarnews.com)

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Anggota Panitia Khusus (Pansus) Angket Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Masinton Pasaribu mengatakan, cerita-cerita yang disampaikan sejumlah narapidana korupsi di Lapas Sukamiskin, Bandung sangatlah 'horor'.

"Tadi banyak cerita dan itu sangat horor, yang jika dibiarkan kejahatan ini, kita semua atau saya tinggal menunggu untuk dituduh korupsi dan diantar ke Sukamiskin," ungkap Masinton seusai menemui para narapidana korupsi, Kamis (6/7/2017) malam.

Politikus PDI-P ini mengatakan, cerita yang disampaikan para narapidana korupsi tersebut sangat beragam. Namun, kebanyakan mengaku dikriminalisasi KPK.

"Seperti ada yang alat bukti tidak lengkap, keluarga dipaksa. Bahkan, ada narapidana yang dituduh menyebabkan kerugian negara dan ketika divonis tidak menyebabkan kerugian negara," sambungnya

"Nah hal-hal seperti ini yang tidak pernah tersaji kepada  publik dan mereka mengutarakan apa yang menjadi kendala-kendala dalam penanganan hukum selama ini," pungkas legislator asal dapil Jakarta itu.

Sekedar Informasi, Panitia Khusus (Pansus) Angket Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) DPR RI mengunjungi Lapas Sukamiskin kelas 1 Bandung. Kedatangan mereka bertujuan untuk menemui para napi yang pernah berurusan dengan KPK.


0 Komentar