Kamis, 28 Juni 2018 19:53 WIB

PDIP Sebut Ambil Alih Kekuasaan dan Cetak Sejarah di Bali

Editor : Yusuf Ibrahim
I Wayan Koster dan Oka Artha Ardhana Sukawati. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- PDI Perjuangan bisa merebut kursi gubernur/wagub Bali.

Dari hasil hitung cepat (quick count) KPU Bali, pasangan I Wayan Koster dan Oka Artha Ardhana Sukawati menang dengan persentase suara 57,62%.

"Bali itu kekuasan Demokrat, gubernurnya kita bisa ambil alih sehingga kami mencetak sejarah di mana Bali gubernurnya dari PDIP, I Wayan Koster," ujar Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, dalam jumpa pers di kantor DPP, Jl Pangeran Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis (28/06/2018). 

Lawan Wayan Koster-Oka Artha Ardhana, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra-I Ketut Sudikerta memperoleh suara sebesar 42,38% atau 891.178 suara.

Hasto menjelaskan, dari 152 pemilihan bupati/wali kota, PDIP berhasil memenangkan pilkada di 91 kabupaten/kota. Kemenangan itu ditegaskan Hasto menjadi penting, apalagi calon yang diusung mengikuti sekolah partai yang digelar PDIP.

"Dalam sistem otonomi daerah, posisi walikota dan bupati sangatlah strategis, karena mereka yang memegang wilayah. Sementara Gubernur sifatnya koordinatif," katanya.(exe/ist)


0 Komentar