Jumat, 03 September 2021 14:15 WIB

Pemkab dan Polres Bogor Mulai Sistem Ganjil Genap Menuju Kawasan Wisata Puncak

Editor : Yusuf Ibrahim
Uji coba sistem ganjil genap. (foto istimewa).

JAKARTA, Tigapilarnews.com-Pemkab dan Polres Bogor hari ini memulai uji coba sistem ganjil genap bagi kendaraan yang menuju kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor.

Uji coba yang dimulai 3-5 September 2021 ini tidak serta merta menghapus sistem oneway. "(Ganjil genap) tidak menghapus sistem oneway saat akhir pekan," ungkap KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Ketut Laswarjana di Pos Polisi Simpang Gadog, Jumat (3/9/2021). Menurut dia, sistem oneway masih bisa diberlakukan secara situasional apabila kondisi memang sangat padat.

Tetapi, seyogyanya jika ganjil genap dilakukan akan ada pengurangan volume kendaraan yang menuju kawasan Puncak. "Ganjil genap otomatis akan mengurangi kendaraan yang masuk ke Puncak. Tapi kalau memang arusnya masih juga padat, oneway bisa dilakukan," katanya. Selain itu, ganjil genap tidak menggatikan pemeriksaan keterangan vaksinasi dan hasil negatif antigen atau PCR seperti sebelumnya.

"Masih juga (pemeriksaan antigen dan vaksinasi)," ucap Ketut. Seperti diketahui, Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor memutuskan untuk melakuka uji coba ganjil genap bagi kendaraan yang menuju kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor pada 3-5 September 2021.

Hal itu menyusul terjadinya kepadatan lalu lintas pada akhir pekan kemarin. Adapun beberapa titik pemeriksaan ganjil genap seperti Simpang Gadog, GT Ciawi, Bendungan, Cibanon dan Rainbow Hills.(mir)


0 Komentar