Rabu, 12 Oktober 2016 20:10 WIB

TP PKK Jakut Ikuti Kegiatan Sarasehan Wawasan Kebangsaan

Editor : Hermawan
Laporan: Ryan Suryadi

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Ketua TP PKK Jakarta Utara, Ani Wahyu, membuka kegiatan sarasehan wawasan kebangsaan di Ruang Fatahillah, Kantor Walikota Jakarta Utara, Rabu (12/10/2016).

"Kegiatan ini dimaksudkan agar ibu-ibu sebagai anggota dan kader PKK dapat memahami betapa pentingnya memiliki jiwa nasionalisme kebangsaan. Semangat cinta tanah air dan yang paling utama adalah menjadikan Tim Pengggerak PKK sebagai agen perubahan dan revolusi mental keluarga," jelas, di hadapan puluhan peserta sarasehan.

Ia mengharapkan kepada anggota dan seluruh kader TP PKK tetap berkomitmen tinggi dan berkontribusi dalam melaksanakan 10 program pokok PKK dalam mewujudkan 'Jakarta Baru'.

"Apalagi saat ini, TP PKK memiliki tugas mengoptimalkan pembangunan dan pengelolaan RPTRA. Di wilayah Jakarta Utara ada 9 RPTRA yang sudah berjalan dan nantinya akan bertambah terus," ujar Ani.

Sementara itu, Kepala Bidang Ideologi dan Wawasan Kebangsaan Badan Kesbangpol DKI Jakarta, Darwis M. Aji mengharapkan partisipasi aktif dari para peserta dalam kegiatan sarasehan wawasan kebangsaan.

"Nanti para narasumber akan memberikan tambahan wawasan kebangsaan. Cermati dan serap masukan dari narasumber," tutur Darwis.

 
0 Komentar