Jumat, 31 Maret 2017 09:12 WIB

Jasa Marga Imbau Pengendara Konsentrasi dan Jaga Jarak

Reporter : Rachmat Kurnia Editor : Yusuf Ibrahim
Evakuasi kendaraan yang terlibat tabrakan beruntun di KM 42. (foto Rachmat Kurnia/Tigapilarnews.com)
JAKARTA,Tigapilarnews.com - Proses evakuasi kendaraan yang terlibat tabrakan beruntun di KM 42 selesai. Alhasil, lalu lintas Tol Jakarta-Cikampek kembali normal.
 
Sebelumnya, mengalami kemacetan panjang akibat tabrakan beruntung tiga truck Wing Box B 9666 TXR, Truck Wing Box B 9923 UEU dan Trailer Box B 9077 TEA. 
 
"Sudah kembali normal setelah tadi kita lakukan evakuasi tiga kendaraan," kata Dwimawan Heru, AVP Corporate Communication PT Jasa Marga tbk, Jumat (31/3/2017).
 
Penyebab kecelakaan diduga karena pengemudi kurang mengantisipasi jaga jarak aman, untuk itu Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan agar selalu konsentrasi ketika mengemudikan kendaraan.
 
" Tetap konsen ketika berkendara dan selalu jaga jarak dengan kendaraan di depan," tutup Heru.(exe/ist)

0 Komentar