Selasa, 11 April 2017 13:40 WIB

Komnas PA Berikan Pendampingan Psikologis untuk Korban Penyanderaan

Reporter : Muhammad Syahputra Editor : Danang Fajar

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Kedua korban penyanderaan yang dilakukan oleh seorang lelaki di dalam angkutan umum jurusan Rawamangun/Pulogebang beberapa waktu lalu, RI (27) dan DF (2), kondisinya sudah mulai membaik.

Keduanya diketahui mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Islam Persahabatn, Jakarta Timur. Sekjen Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Dhanang Sasongko Senin kemarin sudah merekomendasikan memberikan pendampingan psikologis bagi ibu dan anak korban disamping  mendapatkan perawatan kesehatan intensif.

"Komnas Perlindungan Anak selaku lembaga independen yang memberikan pelayananan  dan advokasi perlindungan anak di Indonesia akan menggunakan pendekatan  sistim rujukan (refetal systim) melalui upaya kerjasama dengan P2ATP2A untuk penyediaan pendampingan psikologis," ujar Ketua Umum Komnas PA, Arist Merdeka Sirait, lewat siaran persnya, Selasa (11/4/2017).

Menurutnya, Komnas PA yang dipimpin Sekjen Komnas Perlindungan Anak juga akan berupaya membicarakan serta mengajak semua stakeholder perlindungan anak dan pihak-pihak yang dapat dimintai bantuannya terhadap penanganan korban.

"Dengan mengajak peran serta  Lembaga Perlindungan Anak (LPA) DKI Jakarta dan bantuan mengupayakan   bantuan pemulihan sosial dari Direktur Rehabilitadi Sosial (Resos) Kementetian Sosial RI jika dimungkinkan," katanya.


0 Komentar