Rabu, 16 Agustus 2017 23:21 WIB

Pengasuh Ponpes Darul Ulum Jombang Buka Alasan Dukung La Nyalla

Editor : Yusuf Ibrahim
La Nyalla Mahmud Mattalitti. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Nama La Nyalla Mahmud Mattalitti kembali hangat dibicarakan di Jawa Timur.

Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Timur ini berniat maju Pilgub Jawa Timur. Tidak heran, dalam sebulan terakhir ini mantan Ketua Umun PSSI ini rutin menggelar road show ke berbagai Pondok Pesantren di sepanjang Pantura, Gresik, Tuban, hingga Ponpes di Lamongan, Jawa Timur.

Kali ini, La Nyalla Mahmud Mattalitti terus melanjutkan Safari Ramadhan ke sejumlah pondok pesantren (Ponpes) di Jombang yakni Pondok Pesantren Darul Ulum dan Pondok pesantren Tebu Ireng, Jombang.

Niat La Nyalla mengikuti hajatan lima tahunan di 2018 tidak setengah-setengah. La Nyalla mendapat dukungan penuih dari pengasuh Ponpes Darul Ulum Jombang, Gus Zainal Ibad atau lebih dikenal dengan sebuatan Gus Ulip.

"Saya kenal lama dengan Pak La Nyalla, soal dukungan itu pasti doa ya. Selebihnya ihtiar-ihtiar yang segera diperlukan. Saya kenal beliau itu udah lama, beliau selalu istiqomah menjaga wudhunya. Dan sholatnya juga sangat ajeg (rutin) gak pernah bolong, dia selalu nyambung ke Alloh SWT. Tokoh yang amant seperti ini yang harus kita dukung," ujar Gus Ulip.

Menurut Gus Ulip, ia sangat mendukung La Nyalla dengan pertimbangan yang cukup dalam, sebab Jawa timur itu penuh warna dan tidak hanya satu umat. "Pak La Nyalla itu tahu abang hijaunya (Merah-hijaunya) Jawa Timur, jadi di tokoh yang kita perlukan untuk jawa timur," tegasnya.

La Nyalla mengaku berniat maju karena tak sepakat dengan ide aklamasi atau calon tunggal. "Jawa Timur ini penduduknya besar dengan 38 kabupaten/kota. Masak calonnya tunggal? Ini menggelitik saya. Akhirnya memberanikan diri untuk mencalonkan sebagai gubernur Jawa Timur," ungkap Nyalla, Rabu (16/8/2017).

Bahkan La Nyalla juga menegaskan siap berhadapan dengan petahan, jika benar terjadi calon tunggal di Jawa Timur. "Saya tidak pernah takut dengan calon incumbent (petahan). Siapa pun dia calon incumbent. Saya selalu punya satu keyakinan bahwa gubernur itu jabatan dari Allah. Siapapun lawannya saya siap,” tegasnya.

Diakui oleh La Nyalla Mahmud Mattalitti, ia terus melanjutkan Safari Ramadhan ke sejumlah pondok pesantren (Ponpes). "Ini merupakan silaturahim yang rutin kami lakukan, terutama saat Ramadan. Kami memohon nasihat dan doa dari para ulama, juga berbagi kepada anak yatim dan saudara-saudara kita yang membutuhkan, " ujar La Nyalla.(exe/ist)


0 Komentar