Jumat, 17 Maret 2017 17:54 WIB

Satu Siswi SMK Korban Lift Jatuh Diperbolehkan Pulang

Reporter : Rizky Adytia Editor : Danang Fajar
Salah satu korban Lift Jatuh di Blok M Square Nina Azmira diperbolehkan pulang (Rizky)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Satu dari lima orang siswi sekolah menengah kejuruan (SMK) Dharma Karya Jakarta yang menjadi korban jatuhnya lift di Blok M Square pada Jumat (17/3/2017) siang, kini telah diizinkan untuk pulang lantaran keadaannya sudah membaik.

"Yang satu udah pulang, kakinya memar, namanya Nina Azmira, empat orang lainnya masih di dalam, parah lukanya," tutur Wakil bidang Kesiswaan SMK Dharma Karya, Suhanto kepasa wartawan di Instalasi Gawat Darurat RSPP, Jakarta, Jumat (17/3/2017).

Selain itu, dari pengakuan anak muridnya itu, lanjut Suhanto, kejadian tersebut menimpa lima siswsi tersebut saat mereka memilih berjalan-jalan di mall tersebut seusai menghadapi test ujian pertama di sekolahnya.

Kelima siswa tersebut memilih pergi ke mall tersebut untuk menghabiskan waktu istirahatnya lantran mall tersebut tak jauh dari tempat mereka menimba ilmu.

"Mereka ini masih ujian sesi dua seharusnya, tadi sesi satu udah, mereka ujian USBK hari ini, jadi pas istirahat mereka ke Blok M Square," tambah Suhanto.

Ke lima siswi itu adalah Diana Jahra (18), Hani Nurhasanah (18), Nina Azmira (18), Nadira Indriani (18) dan Widyaningrum (19). Dari lima siswi itu, satu orang sudah dipulangkan, sementara empat lainnya menjalamu perawatan intensif bersama 21 korban lainnya (total korban 24, tiga orang sudah pulang).

Sebelumnya diberitakan, sebuah lift di Blok M Square jatuh ke lantai dasar. Lift yang berisi pengunjung itu meluncur dari lantai 7 dan menghantam lantai dasar.


0 Komentar